Friday, September 8, 2017

Aliran rasa setiap anak adalah bintang

Game ini sangat menantang, apa tantangannya?
Kita diminta untuk jeli melihat perilaku anak dalam anak beraktivitas dan dalam menanggapi sebuah situasi.
Mencatat setiap sifat unik yang muncul. Sifat unik ini bukan untuk dilabeli negatif tapi untuk dikenali, apakah sifat ini selalu muncul. Jika selalu sifat ini yang selalu muncul bisa segera dipupuk dan difasilitasi dengan kegiatan atau project yang sesuai dengan sifat uniknya. 

Seorang anak dapat memiliki beberapa sifat unik yang saling berkaitan, yang akan membentuk sebuah karakter yang tentunya jika ditumbuhkan dengan benar nantinya secara alami akan menemukan misi hidupnya dan misi peradaban di dunia ini. Dengan kata lain bermanfaat buat dirinya dan orang lain.

Kendala dalam game ini kurangnya waktu berkegiatan dan kurangnya referensi kegiatan bervariasi untuk anak-anak. Kedepannya selalu berharap dapat terus mencermati sifat unik anak ini dan tidak melabeli dengan label negatif. Jika akan melabeli sadarkan diri, gigit bibir atau cubit diri sendiri agar mulut ini bisa mengerem perkataan yang kurang baik ke anak.

No comments:

Post a Comment

Mastermind dan False Celebration

  Anggota Tim yang memberikan sarannya:  #ibupembaharu #bundasalihah #darirumahuntukdunia #hexagoncity #institutibuprofesional #semestaberka...