Wednesday, December 13, 2017

Memotivasi lewat cerita

“Gimana ya Bun biar bisa bahasa Inggris?”

“Harus banyak latihan, dan harus berada di negara asalnya yang orang lain tidak mengerti bahasa Indonesia. Jadi otak seperti dipaksa untuk berpikir. Kalau di Indonesia mentok sedikit pasti kita nyerah dan kembali berbahasa Indonesia”

“Kenapa gitu, Bun?”

“Bunda punya cerita, temen bunda ini kursus Bahasa Inggris dan ada program travel learning pada waktu itu tujuannya ke London. Sampai di London menginap di home stay. Ibu pemilik  rumah ini baik sekali dan mengajak bicara. Namun tiba-tiba temen bunda ini lidahnya kelu dan tenggorokan seperti tercekat ga bisa bicara apapun dan akhirnya hanya menangis dan masuk kamar. Beberapa saat kemudian ibu pemilik rumah menyusul ke kamar dan menenangkan. Setelah menangis, pelan-pelan temen bunda mulai bicara satu kata dua kata dan akhirnya bisa berbicara lancar.”

“Wiih klo di rumah aja bahasa Inggrisnya?” 

“Wah bunda deh yang belum sanggup” 

“Kapan ya ke luar negeri?”

“Berdoa, yakin kepada Allah, terus berusaha, bergerak dan positif thinking. Insya Allah bisa”





No comments:

Post a Comment

Mastermind dan False Celebration

  Anggota Tim yang memberikan sarannya:  #ibupembaharu #bundasalihah #darirumahuntukdunia #hexagoncity #institutibuprofesional #semestaberka...