Sunday, April 5, 2020

Nasi Goreng Sehat

Sejak Eating Clean selalu memilih-milih bahan apa yang sehat untuk tubuh, walau tetap memperhatikan selera. Salah satunya menu nasi goreng yang sudah jarang kami nikmati, karena sudah beralih ke nasi merah. Kebetulan saat ini sedang menikmati nasi cokelat yang juga termasuk nasi yang sehat, saya mencoba bikin nasi goreng.

Nasi cokelat ini nasi putih yang masih terdapat kulit ari dan mata berasnya jadi InsyaAllah sehat. Warnanya agak cream kecoklatan, jika dimasak masih mengeluarkan bau nasi yang khas wanginya.

Karena persediaan terbatas, saya hanya punya minyak goreng kelapa, ditambah telur bebek, lombok, tomat, bawang merah dan sedikit bawang putih. Tanpa kerupuk dan gorengan kriuk lainnya. Sebenernya bisa ditambah sayur semisal irisan kacang panjang atau buncis, tapi persediaan sedang kosong. Oiyaa untuk variasi bisa ditambahkan irisan nanas, kebetulan buah nanas ada di kulkas. Tanpa kecap dan saus tomat botolan.

Begini penampakan nasi goreng sehat ala saya

Porsi sepiring berdua dengan suami













Mari sematkan badge “very good” untuk semangat makan sehat, makan benar, makan pintar


#tantangan30hari
#bundacekatan1
#tahapkepompong
#institutibuprofesional
#harikeempatbelas




No comments:

Post a Comment

Mastermind dan False Celebration

  Anggota Tim yang memberikan sarannya:  #ibupembaharu #bundasalihah #darirumahuntukdunia #hexagoncity #institutibuprofesional #semestaberka...